PRESS RELEASE

SAFARI PERDAMAIAN GPP

PERTEMUAN

GERAKAN PEDULI PLURALISME (GPP)

Dengan

 MAJELIS ULAMA INDONESIA (MUI)

Tentang Perlawanan Terhadap “Hari Pembakaran Al Quran Sedunia”
 

Sebagai bagian dari perang terhadap “ Hari Pembakaran Al Quran Sedunia” Gerakan Peduli Pluralisme (GPP) mengadakan dialog dengan Pengurus Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI). Tujuan utama diadakannya dialog ini adalah:

  1. Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengecam rencana Hari Pembakaran Al Quran Sedunia yang akan diadakan 11 September 2010 yang jatuh tepat di Hari Raya Idul Fitri dan diharapkan dapat dihentikan.
  2. Agar Masyarakat Indonesia jangan terprovokasi karena hal ini dilakukan hanya oleh sekelompok kecil orang dan bukan dari Institusi resmi Gereja karena Gereja sangat menjunjung tinggi toleransi dimana hal itu ditunjukkan dengan Gereja Sumbang Al Quran pada tanggal 13 Agustus 2010 yang dilaksanakan di Gedung PP Muhammadiyah Jakarta.
  3. Diharapkan MUI dapat mensosialisasikan ini lewat MUI daerah.
  4. Meminta pemerintah turun tangan mengambil langkah-langkah preventif agar jangan terjadi provokasi yang dapat memicu kekerasan terutama pada daerah daerah yang rawan konflik.
  5. Mendiskusikan langkah-langkah lain yang dianggap dapat menyelesaikan masalah ini.

 Yang Hadir dari pihak Majelis Ulama Indonesia (MUI) : KH. Amidhan (Ketua), KH Slamet Effendi Yusuf (Ketua), KH Ichwan Syam (Sekjen) dan pengurus lainnya. Dan yang hadir dari pihak Gerakan Peduli Pluralisme (GPP) : Damien Dematra ( Koordinator Nasional GPP), Romo Benny Susetyo ( KWI ),  Jeirry Sumampow (PGI), Nyoman Udayana Sangging ( Parisada Hindu Darma Indonesia (PHDI)), Uung Sendana (Majelis Tinggi Agama Khonghucu Indonesia (Matakin) ), Kevin Wu ( Majelis Budhayana Indonesia ), Sugiantono (Majelis Budhayana Indonesia )

 Lebih lengkap mengenai Gerakan Peduli Pluralisme dapat dilihat pada website http://www.gerakanpedulipluralisme.com dan e-mail: damiendematra@gmail.com atau gerakanpedulipluralisme@gmail.com. Foto foto dapat dipergunakan untuk kepentingan pemberitaan

 

 

HOME